JAKARTA,SOROSOWAN.CO.ID – Penjabat (Pj) Gubernur Banten Al Muktabar mendorong, agar pembangunan hunian tetap (Huntap) ratusan korban banjir, di Kecamatan Cipanas dan Lebak Gedong, Kabupaten Lebak, dipercepat.
Al Muktabar mengaku, prihatin, karena hingga kini ratusan warga masih menempati hunian sementara (Huntara) yang disediakan pemerintah, padahal musibah banjir telah terjadi pada beberapa tahun lalu.
Demikian permintaan percepatan pembangunan Huntap tersebut disampaikan Al Muktabar dalam rapat koordinasi (Rakor) terkait tindak lanjut pembangunan Huntap, di Gedung KPK, Jakarta, Senin (29/1/2024).
Hadir dalam rakot itu pegawai Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Pj Bupati Lebak Iwan Kurniawan bersama jajaran, pegawai Kementerian Keuangan (Kemenkeu) dan perwakilan dari Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Al Muktabar menegaskan, pembangunan Huntap itu harus segera dilakukan.