-->

Segera Hadir Sirkuit Berskala Internasional di Pandeglang, Ini Penjelasan Bupati Irna!!!

Peletakan batu pertama pembangunan Ujung Kulon Race Way International Offroad Sircuit
Bupati Pandeglang Irna Narulita saat melakukan peletakan batu pertama pembangunan Ujung Kulon Race Way International Offroad Sircuit, di Kampung Tangkilsari, Kecamatan Cimanggu, Sabtu (11/5/2024). (Foto: Istimewa)

PANDEGLANG,SOROSOWAN.CO.ID – PT. Tonsco tahun ini berencana membangun sirkuit berskala internasional di Kabupaten Pandeglang yang panjangnya 1,8 kilometer (km) serta lebar 8 hingga 10 meter.

Peletakan batu pertama atau ground breaking pembangunan sirkuit bernama Ujung Kulon Race Way International Offroad Sircuit itu dilakukan Bupati Pandeglang Irna Narulita, di Kampung Tangkilsari, Kecamatan Cimanggu, Kabupaten Pandeglang, Sabtu (11/5/2024).

Pada kesempatan itu, Bupati Pandeglang Irna Narulita pun berharap, sirkuit tersebut dapat memberikan multiplier effect bagi peningkatan ekonomi masyarakat di Kabupaten Pandeglang.

“Kabupaten Pandeglang pantainya luas, dan spot wisatanya juga bagus. Maka dari itu, kami harap dari sport tourism ini ekonomi masyarakat bisa bangkit,” harapnya.

Irna menegaskan, jika hadirnya sirkuit di Pandeglang bisa menjadi harapan besar bagi masyarakat agar wisata di Pandeglang semakin maju.

“Kami telah menunggu lama terkait dengan kesempatan ini. Dan alhamdulillah, hari ini pembangunan sirkuit dimulai. Mudah-mudahan setelah selesai, bisa ada event besar yang dilaksanakan di sini,” katanya.

Sementara itu, Ketua Ikatan Motor Indonesia (IMI) Pusat Bambang Susatyo berharap, setelah sirkuit tersebut selesai dibangun, setiap pekan kegiatan olahraga otomotif yang bisa digelar.

“Kita maksimalkan kegiatan otomotif di sini, sehingga bisa mendorong Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Tanjung Lesung, jangan sampai setelah selesai dibangun tidak produktif,” ujarnya.

Sedangkan, Direktur Utama PT. Tonsco Tinton Suprapto mengatakan bahwa, Sirkuit Ujung Kulon Raceway memiliki panjang sekira 1,8 km dengan lebar 8 hingga 10 meter.

Kemudian, katanya, di setiap lajur yang ada akan dibuat tikungan yang berjumlah sekitar 16 tikungan.

“Surkuit ini dapat digunakan beberapa kelas 4X4, seperti Speed Offroad, Fun Ofroad, dan Extreme Ofroad,” ungkapnya.

Tinton mengatakan, fungsi lain pembangunan sirkuit Ujung Kulon Raceway tahap ke I selesai, dapat digunakan sebagai jalur lintasan roda 4 atau 4X4.

MENARIK UNTUK DIBACA:  Program Jakamantul Dimulai, Irna Rilis 85 Ruas Jalan Yang Akan Dibangun

Selain itu, lanjutnya, juga dapat digunakan sebagai jalur lintasan balapan roda dua, khususnya pada kelas Endurocross yang saat ini banyak diminati para pembalap roda dua.

“Sirkuit Ujung Kulon Raceway akan di desain dengan baik agar dapat digunakan banyak jenis balapan,” jelasnya.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

sorosowan.co.id