LEBAK,SOROSOWAN.CO.ID – Kapolsek Cibeber Iptu Hery Susanto gotong royong menanam padi bersama warga, di areal pesawahan Kampung Cicarucub, Desa Neglasari, Kecamatan Cibeber, Kabupaten Lebak, Kamis (23/11/2023).

Selain dalam rangka membangun suasana kekeluargaan, tindakan yang dilakukam Kapolsek Cibeber itu juga sebagai wujud nyata Polri dekat dengan masyarakat.

Pantauan sorosowan.co.id, tampak terlihat tidak ada sekat antara Kapolsek dengan warga di acara itu. Kapolsek dan para jajaran langsung terjun ke sawah seolah-olah terbiasa dengan aktivitas itu.

“Saya bangga dengan petani, karena jika tidak ada mereka pasti kita tidak mungkin kita bisa makan, apalagi terwujudnya kemandirian pangan sebagaimana yang dicita-citakan,” kata Hery kepada sorosowan.co.id, Kamis (23/11/2023).

Kapolsek Cibeber Iptu Hery Susanto gotong royong menanam padi bersama warga, di areal pesawahan Kampung Cicarucub, Desa Neglasari, Kecamatan Cibeber, Kamis (23/11/2023). (Foto: Istimewa)[/caption]
Kapolsek meyakinkan bahwa, dengan gotong royong segala persoalan dapat teratasi. Baik itu di bidang sosial, keagamaan, maupun bidang pertanian.

 

“Kami juga melakukan ini untuk mendukung dan mewujudkan ketahanan pangan nasional yang dicanangkan oleh Pemerintah Pusat,” tandasnya.

Menurut Hery, kecintaan Polri terhadap masyarakat bukan hanya ditunjukkan dengan penegakkan hukum dan pelayanan yang optimal, tetapi juga kebersamaan.

“Iya betul, ini wujud nyata kedekatan dan kecintaan kami (Polri-red) kepada masyarakat. Di sini wilayah hukum kami bertugas, dan kami yakini segala program akan tidak berjalan sempurna, tanpa dukungan dari masyarakat setempat,” katanya.***

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini