PANDEGLANG,SOROSOWAN.CO.ID – Bupati Pandeglang Irna Narulita meminta kepada para anggota Panitia Pemilihan Kecamatan(PPK) agar bekerja secara profesional, dan terus melakukan edukasi serta sosialisasi kepada masyarakat. [irp]

Irna menilai, sikap tersebut penting dilaksanakan, demi sukses dan lancarnya penyelenggaraan Pemilu 2024 mendatang.

Demikian pernyataan itu disampaikan Bupati Pandeglang Irna Narulita pada acara pelantikan anggota PPK se-Kabupaten Pandeglang yang digelar di Ballroom Hotel Horizon Inn Altama, Rabu (4/1/2023).

Irna mengapresiasi kinerja Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) yang telah bekerja keras melaksanakan tahapan Pemilu 2024. [irp]

“Tugas PPK sangat berat, seluruh mata mengawasi anda, oleh sebab itu integritas dan profesionalisme harus dikedepankan agar kinerja PPK ini bisa dipertanggung jawabkan,” katanya.

Sementara itu, Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pandeglang Ahmad Sujai menyebutkan, anggota PPK yang dilantik berjumlah 175 orang, untuk ditempatkan di 35 kecamatan.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini