PANDELANG,SOROSOWAN.CO.ID – Rendahnya Pendapatan Asli Daerah (PAD) Pemkab Pandeglang saat ini mendapatkan perhatian serius seluruh anggota Fraksi Partai NasDem.
Mereka berencana menyelenggarakan Dialog Publik yang berjudul “Peran BUMD dan Dispenda Dalam Mengoptimalkan Peningkatan Pendapatan Asli Daerah Kabupaten Pandeglang” pada Rabu, 28 Mei 2025 mendatang.
Kegiatan itu tentunya sengaja akan digelar, dengan tujuan membuka ruang dialog konstruktif antara masyarakat, pemangku kebijakan, serta kalangan profesional dalam upaya memperkuat peran Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) dan Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda) dalam meningkatkan sumber-sumber PAD tersebut.
Sekretaris Fraksi NasDem DPRD Pandeglang Aip Miftahudin mengatakan, jika Dialog Publik tersebut merupakan komitmen Fraksi NasDem DPRD Pandeglang dalam menyediakan forum komunikasi yang inklusif dan partisipatif.
Tujuannya, kata dia, guna mendorong keterlibatan aktif masyarakat dalam memberikan ide, gagasan, serta masukan strategis terkait optimalisasi PAD yang dicita-citakan.
“Peningkatan PAD bukan semata menjadi tanggung jawab eksekutif atau legislatif, melainkan membutuhkan kolaborasi seluruh elemen masyarakat. Forum ini kami harapkan menjadi ruang strategis untuk melahirkan rekomendasi kebijakan yang solutif bagi kemajuan Pandeglang,” kata Aip kepada sorosowan.co.id, Kamis (22/5/2025).
Aip meyakini, bahwa keberhasilan dalam meningkatkan PAD merupakan fondasi penting dalam mendukung pembangunan daerah yang berkelanjutan, serta memperkuat kemandirian fiskal.
Potensi daerah, lanjutnya, seperti sektor pajak, retribusi, pengelolaan aset, dan sumber pendapatan sah lainnya perlu digali dan dikelola secara optimal dengan prinsip transparansi dan akuntabilitas.
“Acara ini tentunya akan menghadirkan narasumber kompeten dari berbagai instansi terkait. Dan tentunya terbuka untuk partisipasi publik,” tegasnya.***