PANDEGLANG,SOROSOWAN.CO.ID – Kualitas pembangunan jogging track Alun-alun Pandeglang yang baru selesai dibangun kondisinya mengkhawatirkan.
Soalnya, selain cat temboknya banyak yang pudar, ubin pijakannya juga retak-retak. Sejumlah warga Pandeglang mengeluhkan kondisi ini, dan meminta dinas teknis segera memperbaikinya.
Herman, warga Pandeglang mengeluhkan kondisi tersebut. Menurut dia, sangat tidak masuk akal proyek yang baru selesai dibangun dengan anggaran miliaran rupiah beberapa bulan saja sudah rusak.
“Kami menyesalkan kualitas proyek itu, masa baru selesai dibangun sudah rusak. Apa mungkin saat pengerjaannya tidak dilakukan secara maksimal,” ujarnya kepada sorosowan.co.id, Kamis (23/1/2025).
Herman pun meminta, dinas terkait segera memerintahkan pelaksana pembangunan proyek itu untuk segera memperbaikinya.
“Bukan hanya itu, kita juga minta dinas teknis turun ke lapangan memastikan jika pihak pelaksana benar-benar memperbaikinya,” ujarnya.
Sementara itu, komisi III DPRD Pandeglang sebelumnya sudah pernah menyarankan kepada instansi terkait untuk segera memperbaiki kerusakan atau kekurangan dalam pembangunan Alun-alun Pandeglang tersebut.
“Kita sudah pernah mengkritisi hal itu, bahkan juga sempat mengingatkan pihak pelaksananya agar melakukan pembangunan dengan optimal,” kata anggota komisi III DPRD Pandeglang yang mewanti-wanti namanya tidak disebutkan.***