CILEGON,SOROSOWAN.CO.ID – Pelaksana Harian (Plh) Sekda Provinsi Banten Virgojanti secara simbolis membagikan ratusan paket sembako kepada Yayasan Pendidikan Al Insan dan warga Krotek, Kecamatan Cibeber, Kota Cilegon, Kamis (13/4/2023).

Penyaluran bantuan tersebut bersamaan dengan putaran keenam, kegiatan Peninjauan Hasil Pembangunan, Perlindungan dan Bantuan Sosial serta Pengendalian Inflasi Daerahyang dilaksanakan Pemprov Banten selama Ramadan 1444 Hijriyah.

Virgojanti mengatakan, kegiatan tersebut sepenuhnya diprakarsai Pj Gubernur Banten Al Muktabar yang bertujuan untuk meringankan beban masyarakat terkait tingginya harga sembako.

Virgojanti menyebutkan, meski bantuan tersebut belum bisa meringankan seluruh beban masyarakat, setidaknya Pemerintah telah berupaya meringankan. [irp]

“Terlebih di bulan Ramadan ini kita ingin berbagi keberkahan bersama seluruh masyarakat,” katanya.

Virgojanti berharap, kegiatan tersebut juga bisa memperkuat ketahanan pangan masyarakat di tengah isu krisis pangan dan inflasi.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini