PANDEGLANG,SOROSOWAN.CO.ID – Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Banten secara mendadak melakukan tes urine kepada para pejabat eselon II dan III di lingkungan Pemkab Pandeglang saat akan digelar rakor di Oproom Setda Pandeglang, Senin (24/10/2022).
Meski sempat membuat kaget para pejabat yang hadir, tetapi hasil tes pada waktu itu tidak ditemukan seorang pun yang terindikasi sebagai pengguna narkoba.
Ditemui disela-sela kegiatan tersebut, Pelaksana Harian (Plh) Sekda Pandeglang Taufik Hidayat mengatakan, tidak mengetahui sebelumnya jika para kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang hadir di rapat koordiasi (Rakor) akan dites urine.
“Saya juga tidak tahu ada tes urine, tapi alhamdulillah hasilnya semua negatif. Ini memang sebuah keharusan agar semua aparatur pandeglang bersih dari narkoba,” ucapnya.