PANDEGLANG,SOROSOWAN.CO.ID – Tim Satuan Tugas (Satgas) Pilkada DPC Partai Demokrat Pandeglang mendatangi markas Yoyon Sujana, Minggu (19/5/2024) siang.
Kegiatan itu sengaja dilakukan partai besutan Susilo Bangbang Yodhoyono (SBY), dengan tujuan menggali keseriusan Yoyon dalam mencalonkan diri menjadi bakal calon (balon) bupati dari internal.
“Ini kami datang melakukan roadshow ke para balon bupati yang daftar ke Partai Demokrat, tujuannya untuk pendalaman. Dan ke pak Yoyon ini yang terakhir kami datangi,” kata Ketua Tim Satgas Pilkada DPC Partai Demokrat Pandeglang Sadikin ditemui, di Markas balon Bupati Yoyon Sujana.
Sadikin mengaku, dirinya telah diberi mandat atau tugas oleh partai untuk melakukan penjaringan. Hal ini berkaitan dengan tahapan pendalaman kepada semua para balon Bupati Pandeglang.
“Nanti ada wawancara tertutup yang akan kami lakukan langsung dengan para balon bupati terkait keseriusan mereka maju di Pilkada Pandeglang,” ujarnya.
Sementara Ketua DPC Partai Demokrat Pandeglang, Fuhaira Amin yang ditemui di tempat yang sama mengatakan, setelah tahapan pendalaman ini akan digelar acara penyampaian visi misi para balon Bupati di kantor DPW Partai Demokrat Banten.
“Jadi, tahapannya masih cukup panjang. Karena, ada beberapa langkah lagi bagi para balon Bupati guna mendapatkan rekomendasi,” ujarnya.
Sedangkan, Yoyon Sujana, anggota DPRD Provinsi Banten dari Partai Demokrat meyakinkan kesiapan dan keseriusan dirinya untuk maju di Pilkada Pandeglang mendatang.
“Insyaallah, saya melakukan ini bukan untuk mencari popularitas dan sensasi. Namun, akan menjemput keberhasilan yang tertunda tahun 2010 sebagai Bupati Pandeglang dengan cita-cita kemajuan berkah dan rakyat sejahtera,” katanya.
Yoyon menegaskan, jika dirinya asli dari Pandeglang, sehingga mudah bagi Tim Satgas mendatanginya.
Begitu juga, kata dia, dengan masyarakat Pandeglang, tidak seperti balon Bupati lain yang berasal dari Tangsel, Lampung, dan Kabupaten Lebak.
“Soal finansial jangan ditanya, saya insyaallah akan sangat siap sesuai dengan kemampuan,” tuturnya.***