“Insyaallah akan sangat meriah, melebihi acara HUT ormas-ormas lain,” ungkapnya.
Sementara Ketua Panita Peringatan Hari Lahir PP ke-63 MPC PP Kabupaten Lebak Hadi Muntoha menambahkan, selain apel akbar, pada hari yang sama juga akan digelar penanaman 500 bibit pohon dan pemberian santunan untuk para anak yatim.
“Kedua acara ini sudah fix, tinggal menyepakti teknis pelaksanaan di lapangan saja,” katanya.
Hadi menguraikan, alasan penanaman ratusan bibit pohon pada hari lahir PP itu sebagai pelaksanaan salah satu sila dalam Pancasila, yakni sila ‘Kamanusian yang Adil dan Beradab’.
“Kenapa Kemanusiaan yang Adil dan Beradab? Karena kalau semua rakyat Indonesia paham dan mengamalkan sila ini, niscaya tidak akan ada perambahan hutan yang timbulkan bencana. Namun sebaliknya, mereka akan memperbanyak menanam dan memelihara,” katanya.***