PANDEGLANG,SOROSOWAN.CO.ID – Sebanyak tujuh partai koalisi siap memenangkan pasangan Dewi-Iing di Pilkada Pandeglang.
Komitmen dukungan itu terungkap dalam acara deklarasi pemenangan terhadap bakal calon (balon) Bupati dan Wakil Pandeglang Raden Dewi Setiani-Iing Andri Supriadi, di Hotel S’ Rizki Pandeglang, Rabu (7/8/2024).
Adapun ke-7 partai koalisi yang menyatakan sikap tersebut adalah partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra), Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), partai Nasional Demokrat (NasDem), Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Solidaritas Indonesia (PSI) dan Partai Garuda.
Hadir dalam acara itu Ketua DPC Partai Gerindra Pandeglang Fikri Pebriansyah, Ketua DPC PKB Pandeglang Nawawi Nurhadi, Ketua DPD PKS Pandeglang Asep Rafiudin, dan Sekretaris Partai HasDem Pandeglang Fajar Setiawan.
Kemudian, hadir pula perwakilan pengurus DPC PAN Pandeglang Hadi Mawardi, Ketua DPC PSI Pandeglang Asep Rudi Naseh dan Sekretaris DPC Partai Garuda Pandeglang Hari.
Ketua DPC Partai Gerindra Pandeglang Fikri Pebriansyah mengatakan, kehadirian dirinya dalam acara deklrasi adalah untuk membuktikan bahwa partainya sudah mantap mendukung pasangan Dewi-Iing di Pilkada Pandeglang.
Oleh karena itu, kata Fikri, tidak ada alasan bagi seluruh kader Partai Gerindra untuk tidak mencoblos gambar Dewi-Iing di acara pemilihan 27 November mendatang.
“Kami dari Partai Gerindra sudah mantap untuk mengusung pasangan Dewi-Iing di Pilkada Pandeglang, dan tentunya Gerindra siap berjuang untuk menang,” tandasnya.
Sementara Ketua DPC PKB Pandeglang Nawawi Nurhadi menyebutkan, jika Dewi-Iing merupakan pasangan ideal untuk memajukan Pandeglang yang lebih baik lagi.
“Kami PKB akan siap berjuang dari mulai ranting dan tingkatan kecamatan untuk bagaimana memenangkan pasangan Dewi-Iing,” ungkapnya.
Ketua DPC PKS Pandeglang Tb Asep Rafiudin mengatakan hal yang sama.
Dia pun menyebutkan, jika partainya sudah mantap mengusung pasangan Dewi-Iing, dan tujuan berkumpulnya partai koalisi bertujuan memperkuat barisan mendorong untuk kemenangan pasangan Dewi-Iing.
“Waktunya tinggal 111 hari lagi menuju kemenangan. Pasangan Dewi-Iing akan menang,” katanya.