SERANG,SOROSOWAN.CO.ID – Kabupaten Pandeglang menargetkan masuk dua besar pada Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) XIX Banten tahun ini.

Target itu naik satu peringkat dari prestasi dua tahun lalu yang menduduki juara tiga berturut-turut pada MTQ XVII Banten dan MTQ XVIII Banten. [irp]

Wakil Bupati (Wabup) Pandeglang Tanto Warsono Arban berharap, target masuk dua besar pada MTQ XIX Banten tahun ini benar-benar tercapai.

“Semoga dua besar bisa kita raih, tidak ada yang mustahil jika kita berusaha keras dan berdoa,” kata Tanto usai menghadiri pembukaan MTQ XIX Banten, di Hotel Marbella Kabupaten Serang, Senin (28/11/2022).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini