SERANG,SOROSOWAN.CO.ID – Penjabat (Pj) Gubernur Banten Al Muktabar mengklaim, saat ini kondisi kesehatan masyarakat Banten sangat baik.

Keberhasilan derajat kesehatan warga itu, kata dia, tidak terlepas dari kerja keras Bupati/Wali Kota serta para pemangku kepentingan bidang kesehatan di seluruh wilayah Provinsi Banten.

Demikian hal itu dikatakan Al Muktabar saat memberikan sambutan pada acara Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-58 Tingkat Provinsi Banten yang dihadiri Menteri Kesehatan RI Budi Gunadi Sadikin di lapangan Bumi Perkemahan Kwarda Banten, Kecamatan Walantaka, Kota Serang, Kamis (20/10/2022).

Al Muktabar mengatakan, ada beberapa barometer yang menjadi penilaian dalam menentukan kondisi kesehatan masyarakat Banten sangat baik.

Salah satunya, dilihat dari antusiasme masyarakat yang menghadiri acara HKN, serta gerakan vaksinasi Covid-19 yang terus disosialisasikan oleh pemerintah secara merata di Provinsi Banten.

“Seiring membaiknya kondisi kesehatan masyarakat, setelah dua tahun dilanda pandemi Covid-19, kondisi perekonomian masyarakat Banten mulai tumbuh. Bahkan angka perekonomian Provinsi Banten saat ini sudah berada di atas angka nasional,” jelasnya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini